Setelah minggu sebelumnya kami telah mengadakan kunjungan sosial ke YKAKI, minggu berikutnya, tepatnya Sabtu, 20 Desember 2014, kami kembali mengadakan kunjungan sosial, kali ini ke Panti Jompo yang ada di daerah Jelambar. Rumah Perlindungan Lanjut Usia, Jelambar.
Berhubung tidak banyak teman-teman yang bisa ikut untuk acara kali ini, jadilah kami agak gembel dalam menjalankan misi ini. Kenapa gembel ? Karena niat awal untuk bungkus bingkisan sesungguhnya adalah di apartemen salah satu teman yang ikut. Namun, di luar dugaan, belanjaan kami banyak banget. Mengingat ga ada teman cowok yang bisa bantu untuk angkat-angkat, akhirnya rencana ke apartemen dibatalkan.
Jumlah belanjaan yang ga mungkin diangkut oleh 3 cewek aja :( |
Jadi, bungkusnya dimana donk ?
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
gelaran di parkiran CP ~~~~~
terimakasih atas adanya tempat yang luas inii ~ |
Kurang lebih kami menghabiskan satu jam lebih untuk menyelesaikan semua bungkusan ini. Fiuh. Setelah kelar, kami langsung cus ke panti. Berdasarkan penuturan dari senior gue yang udah sering datang ke panti ini (selain itu, doi juga udah sering ngadain acara-acara kayak gini), katanya, kondisi panti ini udah jauh lebih baik dan bagus dibanding kondisi ketika terakhir kali dia datang berkunjung.
Target |
Kondisi panti saat ini |
Sesampainya kami di sana, dibantu oleh penjaga panti untuk dorongin trolley barang, kami pun bergegas membagikan bungkusan ke masing-masing orangtua yang kami temui di sana. Tampak senyuman bahagia terpancar dari wajah nenek kakek yang kami temui di tempat itu.
a little contribution |
a little contribution |
a little contribution |
a little contribution |
Gue bisa merasakan bahwa kebahagiaan yang dirasakan oleh para nenek kakek adalah lebih karena ada yang mengunjungi mereka. Seperti apa yang dikatakan oleh salah satu kakek yang gue temui di sana, beliau memiliki enam anak dan semuanya saat ini berada di Singapura, sehingga jarang datang mengunjungi beliau, biasanya hanya ada beberapa saudara yang datang berkunjung. Sedih ya rasanya :( Terakhir, beliau sempat bilang ke gue supaya bersedia untuk sering-sering berkunjung ke sana :')
Ini engkong yang gue ceritain di atas. |
Total penghuni yang ada di sana di atas 90 orang tua, banyak diantaranya yang udah ga bisa bergerak lincah lagi, cuma bisa berbaring di atas tempat tidur. Sedih banget lihatnya. Semoga nanti masih ada kesempatan untuk ke sana lagiii untuk ngobrol-ngobrol sama mereka, amin, karena kalo kata senior gue sih, ga selalu harus datang dengan donasi kok, dateng berkunjung untuk sekadar nemenin mereka ngobrol juga mereka udah seneng :)
P.S : Thank you ya untuk semua donatur ! These events would not happen without your support :)